Sabtu, Maret 15, 2025
BerandaLombokDPRD NTBPunya Masalah Hukum?HaloLaw Hadir Sebagai Aplikasi Layanan Konsultasi Hukum Online, Simak Fungsinya

Punya Masalah Hukum?HaloLaw Hadir Sebagai Aplikasi Layanan Konsultasi Hukum Online, Simak Fungsinya

PortalLombok.com – Aplikasi HaloLaw hadir berikan konsultasi hukum online diperuntukkan bagi wmasyarakat Indonesia untuk konsultasi tentang permasalahan hukum.

Aplikasi HaloLaw dibuat oleh salah seorang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Nusa Tenggara Barat (DPRD NTB) TGH Hazmi Hamzar sebagai aplikasi baru untuk konsultasi hukum online.

Kemunculan aplikasi HaloLaw sebagai gerbarakan baru yang dilakukan TGH Hazmi Hamzar untuk menampung konsultasi online beragam permasalahan hukum bahkan hingga bantuan hukum.

Aplikasi HaloLaw sebagai bentuk aplikasi layanan konsultasi hukum secara online pertama kali yang akan ditujukan kepada masyarakat Indonesia untuk mempermudah dalam mengambil tindakan hukum.

Menurut anggota DPRD Provinsi Nusa Tenggara Barat tersebut, aplikasi HaloLaw merupakan aplikasi/lembaga konsultasi hukum secara online.

Melaluiaplikasi HaloLaw, kata Hazmi Hamzar, nantinya akan memudahkan masyarakat Indonesia. Karena di aplikasi HaloLaw, semua sudah tersaji lengkap.

Baca juga : Setelah 7 Periode Jadi DPRD NTB, TGH Hazmi Hamzar Putuskan Maju Caleg DPR RI, ‘Optimis Menang’

“HaloLaw adalah aplikasi layanan jasa hukum dan produk berbasis aplikasi teknologi mobile dan web,” kata pria yang kerap disapa Tuan Guru Hazmi kepada wartawan, Rabu 5 Juli 2023.

Adapun jenis layanan yang tersedia pada aplikasi tersebut. Terdiri dari litigasi dan non litigasi serta produk. “Setiap orang dapat melakukan konsultasi online, offline, bantuan hukum,” katanya.

“Termasuk advokasi sekaligus mendapatkan surat keterangan atau saksi ahli dan lainnya. Para ahli HaloLaw adalah ilmuan, akademisi, prkatisi dan profesional pada bidangnya,” jelasnya lagi.

Dengan hadirnya HaloLaw, kata Tuan Guru Hazmi, masyarakat tidak perlu lagi harus bersusah payah harus ke perpustakaan ataupun sampai membeli buku.

“Cukup dengan klik ( www.halolaw.com ), semuanya sudah ada. Halolaw bisa dimanfaatkan oleh kampus, pengacara, hingga dosen,” kata pria yang duduk di Komisi III DPRD NTB itu.

Misalnya, seperti para mahasiswa yang mengambil jurusan di fakultas hukum, termasuk dosen. HaloLaw dinilainya akan sangat membantu.

“Jadi mahasiswa dan dosennya akan sangat dimudahkan (dalam mencari dan mendapatkan materi belajar/mengajar) mengenai hukum-hukum yang berkembang. Karena semua di HaloLaw, ada penyelesaiannya,” urainya.

“Dengan adanya HaloLaw, dosen juga tidak perlu gagap atau gugup ketika ada mahasiswa yang bertanya. Karena di HaloLaw langsung ada jawabannya. Segala macam ada semua acuannya,” sambungnya.

Lebih jauh disampaikan oleh pria yang dikabarkan bakal melenggang ke DPR RI pada 2024 itu, bahwa HaloLaw adalah program layanan gebrakkan yang dihadirkan oleh PT Cahaya Hukum Infopratama Indonesia (PT CHII).

Sedangkan Tuan Guru Hazmi, merupakan Komisaris Utama (Komrut) pada PT CHII tersebut. Oleh karenanya, ia mengajak masyarakat untuk tidak ragu menggunakan aplikasi HaloLaw.

Baca juga : Usai Pemeriksaan 10 Jam, Polemik Ponpes Al-Zaytun Naik Tahap Penyidikan, Bareskrim Polri Sebut Ada Unsur Pidana

HaloLaw hadir guna menjawab segala persoalan masyarakat Indonesia umumnya. Terutama dalam hal persoalan hukum. Maka dari itu, HaloLaw hadir menawarkan berbagai kemudahan sebagai solusi.***

(RV

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments